Foto bersama Kepala Sekolah SMK TIK Darussalam Ibu Miftahul Farida, S.Pd bersama para siswa/i pemenang lomba antar kelas dalam merayakan HUT Republik Indonesia ke 80 th di Aula YPI Miftahussalam pada selasa, 19 Agustus 2025. Acara pengumuman dan pembagian hadiah bagi peserta pemenang lomba berlangsung secara meriah. Para siswa/i sangat senang dan antusias untuk menyaksikan kegiatan tersebut. Para siswa tentu sangat berharap akan terpanggil menjadi pemenang pada lomba yang telah dilaksanakan sebelumnya. Pada kesempatan tersebut Kepala Sekolah didampingi oleh, Pembantu Kepala Sekolah, BP/BK, Kepala Program Keahlian, Wali Kelas dan Guru - guru yang hadir dalam memberikan hadiah kepada pemenang lomba. Ketua OSIS Khairatul Aulia beserta Pengurus OSIS lainnya juga tampak sibuk membantu dalam kegiatan pengumuman dan pembagian kepada pemenang lomba tersebut. Kepala Sekolah berpesan kepada para pemenang lomba agar tetap menjadi pribadi yg rendah hati, tidah terlalu euforia dalam merayakan kemenangannya, serta bagi siswa maupun tim yang belum beruntung untuk tetap semangat dan terus berjuang pada kegiatan lomba selanjutnya agar bisa menjadi yang terbaik.
