Gebyar Bulan Bahasa

Semarak Bulan Bahasa dan Sastra ke 4 yang dilaksanakan YPI Miftahussalam berlangsung sukses dan meriah. Pelaksanaan BBS tersebut dilaksanakan selama 2 hari yang dimulai pada Hari Selasa hingga Rabu, tanggal, 28 - 29 Oktober 2025. Memperingati bulan bahasa merupakan sebagai wujud kecintaan terhadap Bahasa.Indonesia yang telah dikukuhkan sebagai Bahasa Pemersatu Bangsa Indonesia pada tanggal 28 Oktober 1928 yang merupakan salah satu isi Sumpah Pemuda. Bulan Bahasa pada tahun ini dengan tema "Berbahasa Cerdas untuk Generasi Emas". Untuk memeriahkan Gebyar Bulan Bahasa terdapat beberapa perlombaan yang diikuti oleh siswa/i Jenjang Diniyah sederajat, SlTP Sederajat dan Jenjang SLTA sederajat dar YPI miftahussalam maupun dari sekolah eksternal se kota Medan. Beberapa bidang lomba yg diperlombakan diantaranya : Lomba Membaca Puisi, Lomba Menulis Cerpen, Lomba Membuat Sketsa, Lomba Kisah Inspiratif, Lomba Musikalisasi Puisi, Lomba Deklamasi Puisi, Lomba Mendongeng, Lomba Mewarnai dll