25 Nopember 2025 merupakan tanggal penting, bersejarah sekaligus istimewah bagi para Guru Indonesia, karena di tanggal tersebut seluruh Guru Indonesia memperingati dan merayakan hari Guru Republik Indonesia yang ke 80 Th. Dalam memperingati Hari Guru Nasional tersebut SMK TIK Darussalam Medan dimulai dengan Kegiatan Upacara Bendera dimana seluruh petugas upacara adalah merupakan guru-guru. Setelah upacara selesai dilanjutkan dengan pembacaan sekaligus pemberian hadiah kepada Guru Teladan di SMKS TIK Darussalam. Sebagai Guru Teladan SMK TIK Darussalam yaitu Bapak Raju Siregar yang sudah mengabdi lebih kurang 16 Tahun. Kemudian dilanjutkan dengan penampilan berbagai macam tari kreasi oleh para siswa/i di lapangan serbaguna YPI Miftahussalam. Para siswa/i sangat senang dan gembira dalam menampilkan tariannya walaupun suasana dalam kondisi gerimis.
Setelah acara tari-tarian selesai para guru melanjutkan kegiatan perayakan Hari Guru Nasional yaitu dengan bertukar bingkisan sesama guru dengan nilai 17 rb. Nilai 17 ribu tersebut diartikan sebagai HUT SMK TIK Darussalam ke 17 Tahun. Kegiatan tersebut diikuti secara suka ria oleh Bapak/Ibu guru yang dilaksanakan diluar sekolah. Para Bapak/Ibu Guru tidak ketinggalan turut mengabadikan kegiatannya tersebut menggunakan ponselnya dengan swa foto maupun foto bersama.
