Test Kemampuan Akademik (TKA)

Alhamdulillah pelaksanaan Test Kemampuan Akademik (TKA) di SMK TIK Darussalam berjalan dengan sukses dan lancar tanpa ada kendala. SMK TIK Darussalam dalam melaksanakan TKA tersebut memilih pada gelombang 2 (dua) yang terdiri dari 2 (dua) sesi yang dilaksanakan selama 2 (dua) hari yaitu mulai Rabu, 5 Nopember hingga Kamis, 6 Nopember 2025. Seluruh siswa/i yang mengikuti TKA tersebut sangat antusias. Kepala Sekolah SMK TIK Darussalam Ibu Miftahul Farida, S.Pd mengatakan diharapkan dengan adanya TKA yang baru pertama kali dilaksanakan ini diseluruh Indonesia termasuk di SMK TIK Darusslam agar para peserta mengikutinya dengan sungguh - dungguh sehingga nantinya mendapatkan hasil yang optimal sesuai dengan yang diharapkan. Budaya literasi untuk peningkatan kompetensi dan menguatkan ilmu pengetahuan selalu menjadi perhatian Ibu Kepala Sekolah terhadap para peserta didik maupun peserta ujian, sebab TKA ini merupakan ujian yang awal dilakukan khususnya pada kelas XII.